English French German Spain Italian Dutch

Russian Portuguese Japanese Korean Arabic Chinese Simplified

Saturday, January 15, 2011

Software yang dibutuhkan untuk OverClocking

Sumber : Quadra Komputer Solo

Apa yang dimaksud dengan Overclocking?
oc.jpg   Overclocking (OC) merupakan salah satu cara meningkatkan kinerja komputer dengan menggunakan hardware yang dijalankan melebihi standar yang ditentukan oleh produsen/pabrik. Istilah overclocking secara resmi tidak ada atau tidak pernah disebutkan dalam kamus-kamus komputer .
Overclocking bukanlah sesuatu yang tidak biasa atau bahkan menakutkan. Bahkan hampir semua produsen komponen komputer menyediakan produk yang secara khusus ditujukan untuk pasar khusus pelaku atau penyuka overclock ini.

Saat ini komponen komputer yang paling sering di “overclock” adalah :
1.    Processor atau CPU (Brand paling terkenal adalah AMD dan Intel)
2.    VGA Card atau Display Card
3.    Memory atau RAM
Mainboard sebagai salah satu komponen utama komputer untuk melakukan overclocking, biasanya mempunyai BIOS (Basic Input Output System) yang cukup lengkap. Pada BIOS ini pengguna komputer bisa melakukan setting kecepatan processor, dan kecepatan memory baik secara manual maupun otomatis. Sedangkan pada VGA atau Display Card , overcloking hanya bisa dilakukan dalam sistem operasi windows dengan software tertentu . Jika kita sudah cukup ahli , overclocking VGA bisa dilakukan dengan “flashing BIOS VGA” dan “hard modding” (mengganti komponen tertentu atau memasang potensiometer) untuk meningkatkan kecepatan VGA secara permanen. Cara yang disebut terakhir ini cukup berbahaya karena bisa menyebabkan kerusakan permanen pula.

Nah, untuk melakukan overclocking secara aman, secara singkat kami sebut dengan “safe overclocking”, diperlukan beberapa software yang dijalankan dalam sistem operasi windows. Software-software ini merupakan software yang tidak resmi, hanya software yang secara khusus dibuat oleh orang – orang tertentu yang antusias dengan overclocking. Sedangkan untuk software yang resmi,  dapat didapatkan langsung dari driver / software yang ada didalam bundle ketika kita membeli komponen Mainboard/ VGA. Misalnya MSI dengan software DualCoreCenter, Asus dengan AI Booster, Gigabyte dengan EasyTune, Albatron dengan Dr.Speed, dan Biostar dengan T-Overclocker.

Software untuk Overclocking :
 software-oc.jpg
 
 
 
 
 
 
 
 
 
 
 
1.    Overclocking Processor.
- Ntune : software overclocking processor untuk mainboard yang mempunyai chipset Nvidia Nforce . Dapat diperoleh di : http://www.nvidia.com/object/sysutility.html
- Overdrive : software overcloking processor untuk mainboard yang mempunyai chipset AMD . Dapat diperoleh di : http://game.amd.com/us-en/drivers_overdrive.aspx
- SetFSB : software overcloking processor untuk mainboard dengan chipset Intel, Nvidia atau AMD. Dapat diperoleh di : http://www13.plala.or.jp/setfsb/


2.    Overclocking Memory.
- MemSet : software yang digunakan untuk mengoverclock memory dan mengoptimalkan timing memory. Dapat diperoleh di : http://www.tweakers.fr/memset.html



3.    Overclocking VGA.
- RivaTuner : software yang digunakan untuk melakukan overclocking VGA Nvidia atau AMD Ati Radeon. Diperoleh di : http://downloads.guru3d.com/download.php?det=163
- AtiTool : software yang mula-mula secara khusus digunakan untuk mengoverclock VGA ATI, namun saat ini Nvidia Geforce pun bisa dioverclock dengan software ini. Dapat diperoleh di : http://www.techpowerup.com/downloads/Tweaking/ATITool/


4.    Software Utility Lain yang cukup penting dan wajib dimiliki.
- CPUZ : merupakan software utility yang dapat menginformasikan jenis processor dan memory yang kita pergunakan, dan dapat melakukan validasi hasil overclocking untuk dikirim ke server agar bisa dilihat oleh orang lain dari seluruh penjuru dunia melalui internet. Dapat diperoleh di : http://www.cpuid.com/cpuz.php
- GPUZ : merupakan software utility yang digunakan untuk menginformasikan secara lengkap display card / VGA yang kita pergunakan. Dapat diperoleh di : http://www.techpowerup.com/downloads/SysInfo/GPU-Z/
- Everest : merupakan software informasi sistem komputer yang sedang kita pergunakan, secara komplit, baik processor, memory, VGA, soundcard, dan lain-lain . Sayang sekali software ini sekarang sudah tidak gratis lagi, namun versi trialnya masih bisa kita dapatkan di : http://www.lavalys.com
- SuperPI : merupakan software yang digunakan untuk menguji komputer yang dioverclock masih mampu menyelesaikan perhitungan matematis secara benar atau tidak. Dapat diperoleh di : http://www.xtremesystems.com/pi/
- Prime Orthos : merupakan software yang digunakan untuk menguji ketahanan komponen komputer yang dioverclock, bila gagal dalam pengujian dengan software ini, maka bisa dipastikan overclocking yang dilakukan tidak stabil. Dapat diperoleh di : http://www.overclock.net/downloads/138142-orthos.html


Software – software tersebut diatas rata-rata bisa dapatkan secara gratis, dan sangat aman digunakan. Kerusakan hardware secara permanen jarang terjadi jika kita menggunakan secara benar dan hati-hati.
Jangan ragu untuk mencoba, karena overclocking bukan sebuah tindakan kriminal

0 comments:

Post a Comment

 
© Copyright 2011 Kabaraja
Theme by Yusuf Fikri